Ia mengatakan, dirimya bersyukur kepada Allah SWT yang telah memudahkan seluruh ikhtiar politiknya bersama BALAWA.
“Berterima kasih dengan setulus-tulusnya kepada seluruh kyai, para guru, relawan dan simpatisan BALAWA di Kabupaten Bogor yang telah berkenan menerima kehadiran dan mensosialisasikan nama saya hingga ke akar rumputnya,” ungkap pria yang pernah bekerja di kantor hukum Adnan Buyung Nasution & Partner (ABNP) di Jakarta ini.
Dondy Dwiguntia melanjutkan, Jika Allah SWT meridhoi ikhtiar politik dan menjadikannya anggota DPRD Provinsi Jawa Barat menggantikan Kang AW, maka seluruh urusan dan hal-hal yang telah dilakukan Kang Asep, insyaAllah akan dilanjutkan.
Lebih lanjut Kang Dondy menyampaikan, apabila terpilih menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dirinya bertekad akan fokus pada pembangunan SDM, khususnya mendukung pembangunan sarana-sarana pendidikan yang sampai saat ini masih sangat dibutuhkan masyarakat di Kabupaten Bogor.
“Saya telah berdiskusi panjang lebar dengan Kang AW, saya pun telah diajak berkeliling ke banyak tempat, bersilaturrahim dengan banyak kyai, para guru, para aktivis muda hingga bertemu dengan ribuan relawan dan simpatisan BALAWA yang tersebar di Kabupaten Bogor ini,” kata Kang Dondy.
Ia menuturkan, dirinya sadar & mengerti alasan Kang AW mengajaknya untuk masuk dalam arena politik praktis ini.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: rbg.id
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?