HALUANRIAU.CO, BANGKO PUSAKO - Dalam rangka untuk memberi dan meningkatkan motivasi kepada warga masyarakat, Koramil 0321-05/ RM kembali lakukan kegiatan pendampingan terhadap ketahanan pangan di wilayah binaannya.
Seperti yang dilakukan anggota Koramil 0321-05/RM, Sertu Irwanto melaksanakan kegiatan pendampingan Demplot Han Pangan tanaman Pepaya milik Sarwon dengan luas lahan 2 rante di Kepenghuluan Bangko Pusaka, Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rohil, Selasa (2/1/2024).
Danramil 05/RM, Kapten Arh Iswandi Sikumbang melalui Sertu Irwanto kepada haluanriau.co disela-sela kegiatan mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan tugas Bintara Pembina Desa (Babinsa) sebagai satuan Komando Teritorial di wilayah, untuk mewujudkan Ketahanan pangan.
"Bukan hanya dikebun miliknya saja akan tetapi Babinsa juga selalu aktif dan hadir untuk memberikan motivasi kepada warga khususnya para petani diwilayah binaan,“ kata Sertu Irwanto.
Dikatakanya berbagai macam upaya dan usaha dilakukan bersama petani untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang pertanian, sehingga terjadi kedekatan dengan petani.
"Hal tersebut sangat positif sehingga tidak ada lagi istilah sungkan untuk memintakan batuan khususnya ke koramil setempat. Salahsatunya meminta bantuan tenaga untuk perawatan hingga informasi lainnya di bidang pertanian, dengan tujuan agar hasilnya maksimal,“ terang Sertu Irwanto.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?