PPOPM Kabupaten Bogor Akan Terima 59 Atlet Baru Pada Seleksi April 2024

- Senin, 08 Januari 2024 | 16:30 WIB
PPOPM Kabupaten Bogor Akan Terima 59 Atlet Baru Pada Seleksi April 2024

Sementara itu, Kasubag UPT PPOPM yaitu Hendrik Sulihadi, menegaskan bahwa seleksi atlet baru akan dilakukan secara objektif dengan melibatkan tim pelatih, tim medis, dan tim psikolog yang ada di PPOPM Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Peran PPOPM Kabupaten Bogor Dibalik Piala Dunia U-17 2023

"Kami berharap pada seleksi bulan April mendatang, PPOPM akan mendapatkan para atlet yang berkualitas baik secara kecabangan, fisik, mental, dan juga akademiknya," kata Hendrik.

Lebih lanjut, Hendrik optimis bahwa dengan kedisiplinan semua elemen yang ada di PPOPM, baik atlet, pelatih, maupun pengelola, PPOPM akan mampu melahirkan banyak atlet berkarakter juara yang bisa bersaing di tingkat nasional dan internasional.

"Saya yakin dengan kedisiplinan semua elemen yang ada di PPOPM baik atlet, pelatih dan pengelola maka PPOPM akan mampu melahirkan banyak atlet berkarakter juara yang bisa bersaing dikancah nasional dan internasional," ujar Hendrik.***

(Asep Syahmid)

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: portalsiber.id


Halaman:

Komentar