Penghargaan diserahkan oleh Sales Area Manajer Retail Banten Sindhu Priyo Windoko yang disaksikan juga oleh Wakapolsek Serpong AKP James Herizanto, pemilik SPBU dan pengurus Hiswana Migas DPC Tangerang pada Rabu, 17 Januari 2024.
Pertamina juga mengapresiasi aparat kepolisian yang dengan cepat menindaklanjuti laporan indikasi penyelewengan BBM Subsidi dari SPBU Pertamina.
Sindhu menyatakan, pada saat kejadian, petugas SPBU mencurigai sebuah mobil box yang berulang kali datang dengan plat nomor mobil yang berbeda untuk mengisi BBM Solar subsidi walaupun telah ditolak oleh Petugas SPBU.
Baca Juga: Pajak Hiburan Naik 40-75 Persen, Meski Diprotes Hotman Paris dan Inul, Aturan Tetap Berlaku
Kemudian Pengawas SPBU tersebut menanyai sopir dan mobil box yang telah dimodifikasi memiliki tangki besar didalamnya tersebut lalu melaporkan ke Polsek Serpong.
”Pertamina mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan kepada seluruh Petugas SPBU Pertamina yang telah menjalankan tugasnya dengan baik terutama dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan dan menjaga agar distribusi BBM Bersubsidi tepat sasaran,” kata Sindhu.
Pjs Area Manager Communication, Relations and CSR Pertamina Patra Niaga RJBB Joevan Yudha Achmad menyampaikan apresiasi kepada seluruh Petugas SPBU terutama Pengawas SPBU 34.153.16 BSD City yang telah berhasil mencegah penyelewengan BBM subsidi.
Hal ini merupakan bukti nyata dari semangat kerja keras dan komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada nasyarakat, diantaranya dengan menjaga agar BBM bersubsidi disalurkan tepat sasaran.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bantenraya.com
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
MBG di Boyolali Disabotase: Ratusan Paket Ditarik, Ada Orang Asing Masuk Kelas!
Biar Bosmu Tahu! Viral Bobby Nasution Razia Truk Pelat Aceh di Sumut Demi Kejar PAD Triliunan
VIRAL Kain Kafan dan Kerangka Manusia Berserakan di Area Proyek Tangerang
Fakta-Fakta Kesiapan IKN Jadi Ibu Kota Politik 2028, Cuma Cuap-Cuap Belaka?