Ikut Jadi Korban Carok Mengerikan di Bangkalan, Sosok ini Ternyata Murid Silat Mat Terdam Adik Mat Tanjar

- Minggu, 21 Januari 2024 | 14:30 WIB
Ikut Jadi Korban Carok Mengerikan di Bangkalan, Sosok ini Ternyata Murid Silat Mat Terdam Adik Mat Tanjar

RadarBangkalan.id - Hebohnya insiden carok maut di Bangkalan, Madura, Jawa Timur yang melibatkan Hasan

Tanjung alias Hasan Busri sebagai pelaku carok, telah menarik perhatian banyak pihak.

Namun, dalam kejadian tersebut, satu sosok yang menjadi perhatian khusus adalah Najehri murid dari Mat Terdam adik Mat Tanjar seorang guru silat ternama yang ikut tewas saat insiden carok tersebut.

Peristiwa carok maut terjadi di Dewan RM. Almadani, Desa Bumi Anyar, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan.

Baca Juga: Celurit Direbut Hasan Tanjung Saat Duel Carok di Bangkalan, Mat Tanjar Tewas Oleh Senjatanya Sendiri?

Kejadian ini bermula ketika Mat Tanjar dan kawan-kawannya melintas dengan motor, menyulut amarah Hasan Busri karena lampu motor mereka menyorot langsung ke matanya.

Namun, provokasi tidak berhenti di situ. Kecepatan motor yang melintas terlalu kencang di depan Hasan membuatnya semakin terusik.


Halaman:

Komentar

Terpopuler