Kotak Kontrol PJU di Bojonegoro Kerap Hilang

- Sabtu, 27 Januari 2024 | 13:30 WIB
Kotak Kontrol PJU di Bojonegoro Kerap Hilang

BOJONEGORO, Radar BojonegoroKotak kontrol penerangan jalan umum (PJU) di Bojonegoro rawan pencurian. Sehingga, sering terjadi PJU padam.

Warga yang mengetahui oknum yang mencurigakan, diminta segera melaporkan.

Kabid PJU dan Pemeliharaan Sarpras Dinas Perumahan Kawasan Permukiman Cipta Karya (PKPCK) Bojonegoro Sarifuddin mengatakan, pemasangan PJU sudah merata hampir di seluruh kecamatan di Bojonegoro.

Namun, sering terjadi pencurian oleh oknum-oknum tidak bertanggung jawab. Sehingga, menyebabkan lampu-lampu PJU padam karena kotak kontrolnya dicuri.

Dia mengimbau, kepada masyarakat agar bisa ikut menjaga PJU-PJU di Bojonegoro. Termasuk, menegur dan menangkap pelaku pencurian apabila mengetahuinya.


Halaman:

Komentar