NARASIBARU.COM - Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Komarudin bersama jajaran melakukan pengecekan Blok G Pasar Tanah Abang, yang disinyalir dijadikan sarang narkoba dan premanisme, Kamis (13/7/2023).
Pengecekan Blok G Pasar Tanah Abang oleh Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Komarudin setelah adanya temuan bong atau alat hisap narkoba di pasar tersebut.
Ditemani jajaran, Kapolres Jakarta Pusat, Kombes Komarudin pun menyusuri sejumlah lantai.
"Kondisi di sini gelap, kalau untuk jadi tempat narkoba sepertinya tidak. Karena sebagaimana kita ketahui bahwa untuk pakai narkoba butuh pencahayaan dan di sini kondisi gelap. Kecil kemungkinannya tempat ini jadi pakai narkoba," kata Komarudin, Kamis.
Sebagaimana diketahui, setelah ramai pemberitaan temuan bong atau alat hisap sabu disejumlah di Blok G Pasar Tanah Abang, Perumda Pasar Jaya melakukan penutupan akses masuk ke lantai 2 dan 3.
Artikel Terkait
Babinsa Serda Heri Dihukum Penahanan 21 Hari Usai Tuduh Pedagang Es Gabus Pakai Spons
Penjual Es Gabus Sudrajat Dapat Hadiah Umroh dari Aishar Khaled, Kisah Haru yang Viral
Suderajat Ungkap Penganiayaan Preman Sebelum Viral: Kronologi Lengkap Kasus Penjual Es
Hotman Paris Kritik Kasus Penjual Es Gabus: Pelukan Bukan Pengganti Keadilan