Jusuf Hamka Tegaskan Tak Bisa Punya Kekayaan Miliaran Dalam 2 Tahun: Kalau Nggak Setengah Nipu Atau Nipu Beneran!

- Kamis, 31 Agustus 2023 | 16:00 WIB
Jusuf Hamka Tegaskan Tak Bisa Punya Kekayaan Miliaran Dalam 2 Tahun: Kalau Nggak Setengah Nipu Atau Nipu Beneran!


Cita-cita Jusuf Hamka Waktu Muda


Untuk menjelaskannya, Jusuf Hamka kemudian menjelaskan jika di usia 20 tahunan, ketika banyak orang bertanya mengenai cita-citanya, ia pun menjawab ia ingin memiliki banyak uang. 



"Saya aja dulu umur 20, saya mimpi. Waktu itu ditanya umur 20 lah, cita-cita lu apa. Saya bilang, gua mau buat duit Rp1 juta jadi Rp10 juta. RP10 juta jadi rp100 juta, Rp100 juta jadi Rp1 miliar. Setelah Rp1 miliar per hari I stop, kan saya bilang gitu oke," katanya. 


Setelah berjuang, ia pun melanjutkan, jika semua itu bisa ia capai di usia 55-60 tahun. Jadi Jusuf Hamka menekankan. Kalau bukan karena privilege atau memenangkan lotre, seseorang akan mendapatkan penghasilan miliaran dalam waktu yang cepat.  


"Dan itu umur 20 saya bicara, saya bisa achieve di kala umur saya 55-60. Thats 40 years, man. 40 tahun, jadi kalau orang bilang 2 tahun, kalau dia bukan anak orang kaya imposible," pungkasnya lagi.



Lantas bagaimana dengan para crazy rich yang gemar flexing sebagai salah satu cara marketingnya? Hal ini ditanyakan juga oleh Denny Sumargo.


"Kalau pola saya nih, oke gua pake pola flexing di mana gua akan mem-flexingkan usaha gua atau apa yang gua dapet dari usaha gua itu kan good maeketing. Orang-orang akan interest untuk mau tahu, datang ke gua sehingga gua bisa leluasa nih untuk dapet cuan dari hasil marketing gua nih. Mungkin ga dalam dua tahun?," tanya Densu lagi.


"Ga mungkin sebab untuk cuan, kalo nggak setengah nipu atau nipu beneran, nggak mungkin bos," tutupnya. 


Sumber: suara


Halaman:

Komentar