NARASIBARU.COM - Peringatan haul almarhum KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur tahun 2023 di Kabupaten Jombang, Jawa Timur digelar meriah, dengan kolaborasi pendidikan, seni, dan budaya di area Museum KH Hasyim Asyari (Minha) Tebuireng.
Haul Gus Dur yang juga ditandai sebagai bulan Gus Dur tahun ini digelar pada 16-17 Desember 2023, di antara pihak Minha bersama Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) memberikan wawasan serta pertunjukan guna mengingat kembali perjuangan kebangsaan oleh Gus Dur dan KH Hasyim Asyari.
Mengambil tema "Meneladani Budaya Etika Demokrasi Gus Dur" dalam kesempatan peringatan bulan Gus Dur 2023 di Jombang, Inayah Wahid menyampaikan jika apa yang pernah disampaikan almarhum Ayahnya itu relevan dengan kondisi saat ini.
"Relevan dengan hari ini,kalau kemarin di Jakarta juga diperingati haul, temanya mengingat kembali warisan etika demokrasi Gus Dur. Gu Dur sempat mebuat tulisan seolah-seolah demokrasi, seolah-olah konstitusional, taat hukum, seolah-olah kita bebas," kata putri Gus Dur ini.
"Apa kemudian apakah ini betul? ini dipertanyakan Gus Dur pada tahun 90-an, hari ini relevan apakah betul demokrasi atau seolah-olah demokrasi," lanjut Inayah Wahid usai melakukan ziarah ke makam Gus Dur, Minggu 17 Desember 2023 sore.
Kemudian Inayah Wahid mewakili keluarganya, memberikan apresiasi untuk terselenggaranya peringatan bulan Gus Dur di Minha Tebuireng, Jombang.
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!