NARASIBARU.COM - Sidang Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket DPRD Pati berakhir ricuh. Massa dua kubu dari pendukung Bupati Sudewo dan Aliansi Masyarakat Pati Bersatu (AMPB) yang menuntut pemakzulan saling berhadapan hingga nyaris adu jotos.
Insiden memuncak saat anggota AMPB dikeroyok pendukung bupati. Ratusan polisi pun turun tangan untuk melerai kedua kubu tersebut.
Sidang yang berlangsung sejak pukul 10.00 WIB hingga 13.00 WIB, Kamis (2/10/2025) itu, menghadirkan Bupati Sudewo untuk dimintai keterangan terkait kontroversi kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yang mencapai 250 persen di sebagian wilayah.
Di dalam ruang sidang, suasana tegang dengan perdebatan sengit antara bupati dan anggota Pansus, dipimpin Ketua Teguh Bandang Waluyo. Sudewo membantah tudingan bahwa kenaikan PBB membebani rakyat, menyebut angka tersebut hanya berlaku di wilayah kecil dan sebagian besar di bawah 100 persen.
Namun, ketegangan memuncak di luar gedung. Ratusan pendukung Sudewo, yang tiba dengan puluhan truk dan memadati pendopo Kabupaten Pati, mendukung bupati agar sidang berjalan "memanusiakan manusia".
Artikel Terkait
Roy Suryo Cs Dicekal ke Luar Negeri dan Wajib Lapor, Ini Alasan Polda Metro Jaya
Sosok Bonatua Silalahi yang Teliti Ijazah Jokowi Tapi Malah Dapat Data Sampah, Gugat UU Pemilu
Jimly Asshiddiqie Kasihan ke Dokter Tifa Hingga Beri Keuntungan Ini, Meski Akhirnya WO
Geger! Turis Muda Meninggal Dunia di Bali Diduga Keracunan Kutu Busuk