NARASIBARU.COM - Yamaha Grand Filano punya saudara yang juga bergenre classy dengan mesin 125 cc, yakni Fascino 2023.
Melansir halaman resmi Yamaha India, skutik retro ini dibekali mesin berkapasitas 125 cc berteknologi hybrid.
Artinya, jantung pacu yang digendong Yamaha Fascino 2023 mirip dengan Grand Filano dan Fazzio yang dijual di Indonesia.
Bicara tampilan, Yamaha Fascino 2023 menganut konsep retro yang mengarah ke tampilan elegan dan premium.
Hal tersebut bisa dilihat dari beberapa aksen krom yang terlihat di bagian cover headlamp, fascia, sampai bodi samping di bawah jok.
Nuansa motor Eropa juga ditonjolkan dengan desain bodinya yang serba membulat, mirip-mirip Vespa matic nih.
Untuk spesifikasi, Fascino 2023 dibekali mesin silinder tunggal 125 cc SOHC mild hybrid.
Mesin tersebut dilengkapi dengan teknologi Smart Motor Generator (SMG), silent start, dan start/stop system.
Output tenaga mesinnya diklaim bisa mencapai 8 dk dengan torsi puncak 10,3 Nm.
Artikel Terkait
Ahmad Sahroni Cerita Jatuh dari Plafon Saat Rumahnya Dijarah
Media Israel: Netanyahu Lakukan Ritual Penyembelihan Sapi Merah Suci
Andre Taulany dan Natasha Rizky Terlalu Akrab, Desta Cemburu?
3 Tahun Nganggur, Sule Sentil Sosok Artis yang Jadi Biang Kerok, Kini Andalkan Penghasilan di TikTok