Biasanya Nyinyir, Media Malaysia Kini Puji Kualitas Marselino Ferdinan di Timnas Indonesia U-22: Dia Maestro

- Rabu, 17 Mei 2023 | 13:01 WIB
Biasanya Nyinyir, Media Malaysia Kini Puji Kualitas Marselino Ferdinan di Timnas Indonesia U-22: Dia Maestro

"Meski tidak mencetak gol, Marselino bisa dianggap sebagai maestro utama Indonesia dalam menciptakan pergerakan berbahaya," tulis Bola Selamanya yang dilansir Suara Joglo, Rabu (17/5/2023).

Menurut media itu, dengna usia yang masih menginjak 18 tahun, eks gelandang Persebaya Surabaya tersebut cukup baik dalam mengawal lini tengah Timnas Indonesia U-22.

Selain itu, beberapa kali gerakan individu Marselino sukses mengobrak-abrik pertahanan Thailand, selain juga banyak menciptakan peluang berbahaya untuk Indonesia mendapatkan gol.

"Sepanjang SEA Games 2023, Marselino sudah mencetak tiga gol dan peningkatan dalam permainan beliau sangat ketara selepas beberapa bulan berkelana di Eropa," jelas dia.

"Maka, tidak hairan namanya sering disebut-sebut dalam pendukung Indonesia yang berbangga dengan kualitas pemain muda ini di skuad Timnas U-22," tambah media tersebut memuji kualitas Marselino Ferdinan.

Sumber: suara


Halaman:

Komentar

Terpopuler