Azrul menegaskan, dari pertemuan itu meneguhkan bahwa Garda Matahari siap mengawal suara Amin di Pilpres 2024, agar tidak dimanipulasi dan tidak terjadi praktek kecurangan.
Maka dari itu, Azrul juga berharap agar penyelenggara bersikap netral dalam Pemilu 2024. Sehingga, pesta demokrasi dapat berjalan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil alias luberjurdil.
Sementara itu, Anies Baswedan mengapresiasi dukungan dari Garda Matahari. Katanya, keterlibatan semua pihak untuk mengawasi jalannya Pemilu 2024 menunjukkan bahwa mereka ingin suara dan harapan rakyat dapat diproses dengan baik.
“Dukungan ini makin memperbesar gelombang perubahan, dan kami sampaikan tadi memperbesar dukungan penting tetapi lebih penting mengamankan dukungan,” tandas Anies.
Sumber: RMOL
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Jokowi dan Budi Arie, Dua Orang Paling Ruwet
Begini Tanggapan Ignasius Jonan Soal Utang Whoosh usai Temui Prabowo
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?