NARASIBARU.COM -Nomor urut 2 yang didapat pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka diyakini akan membawa kemenangan pada Pilpres 2024 yang digelar pada 14 Februari 2024 mendatang.
"Angka dua mencerminkan kemenangan dan kesuksesan Indonesia menghadapi berbagai tantangan yang terjadi," jelas Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Koalisi Indonesia Maju, Rosan Perkasa Roeslani, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (14/11).
Dipaparkan Rosan, angka 2 dengan lambang 2 jari (V) merupakan simbol "victory" atau kemenangan dan banyak digunakan sebagai simbol perdamaian (peace). Menurut Rosan, filosofis angka 2 juga sejalan dengan komitmen dari pasangan Prabowo-Gibran, yaitu menciptakan keseimbangan dan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia di berbagai bidang.
Keseimbangan dan keadilan akan membawa Indonesia menjadi negara sejahtera dan makmur di dalam negeri, serta bermartabat di mata dunia. Kondisi ini akan dicapai dengan menciptakan lapangan kerja secara masif yang dapat menyerap bonus demografi dan stabilitas harga.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Media Israel: Netanyahu Lakukan Ritual Penyembelihan Sapi Merah Suci
Andre Taulany dan Natasha Rizky Terlalu Akrab, Desta Cemburu?
3 Tahun Nganggur, Sule Sentil Sosok Artis yang Jadi Biang Kerok, Kini Andalkan Penghasilan di TikTok
Pandji Pragiwaksono Terancam Denda 50 Kerbau Akibat Candaan soal Adat Toraja