Rekaman video yang viral di media sosial menunjukkan tentara Israel ada di dalam sebuah masjid di kamp pengungsi Jenin menggunakan pengeras suara untuk membacakan Shema Yisrael, sebuah doa utama dalam Yudaisme.
Detik-detik sebelum akhir video, tawa terdengar saat pasukan berjalan keluar masjid dan lagu Hanukkah terdengar dari pengeras suara.
Tidak jelas kapan rekaman itu dibuat, tetapi pasukan Israel terlibat dalam serangan mematikan di Jenin pekan ini dan dilaporkan telah menewaskan 11 warga Palestina yang ada di sana.
Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengklaim pihaknya telah memecat para tentara yang terlibat dalam video tersebut.
“Langkah-langkah akan diambil sebagaimana mestinya terhadap mereka yang tidak bertindak sesuai dengan nilai-nilai IDF (tentara)," kata Juru bicara Angkatan Darat Daniel Hagari.
Sejak perang meletus 7 Oktober lalu, Israel telah melakukan serangan membabi buta di Jalur Gaza, termasuk menargetkan objek sipil seperti rumah sakit dan tempat ibadah.
Kementerian Purbakala Hamas di Gaza menyebut lebih dari 100 masjid telah dihancurkan oleh serangan udara Israel
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Viral Penampakan Masjid Jokowi di Abu Dhabi, Reaksi Netizen Bikin Ngakak
Prabowo Akan Bayar Utang Whoosh Pakai Uang Negara yang Dikembalikan Koruptor
Aplikasi Maxim: Solusi Praktis untuk Perjalanan dan Penghasilan Tambahan di Indonesia
AHY Pastikan APBN Bakal Ikut Menanggung Utang Whoosh