NARASIBARU.COM - Pertemuan Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan dengan penceramah kondang Ustaz Abdul Somad alias UAS di Riau, beberapa hari lalu masih jadi perhatian. UAS pun sudah menyatakan dukungan untuk Anies di Pilpres 2024.
Ada salah satu momen menarik seperti saat Anies berdialog dengan UAS. Saat itu, ada juga ibunda Anies, Aliyah Rasyid. Momen itu digambarkan dalam video yang diunggah akun Instagram @aniesmuhaimin_2024.
Dalam video itu, diawali Anies yang berkomunikasi dengan penonton di dialog tersebut. Lalu, UAS ikut bertanya ke penonton.
"Itu Amin atau qobul?" tanya UAS dengan tertawa dikutip pada Jumat, 15 Desember 2023.
"Amin," kata penonton serentak.
Anies pun merespons. "Aminnya yang mantap," ujar Anies sambil memperagakan tangan kirinya.
"Amin," kata Anies ditambah suara penonton.
Lalu, UAS mengatakan kondisi sekarang di sejumlah kantor jika ada pembacaan penutup doa Al-Fatihah maka takut menyebut Amin.
"Sekarang di beberapa kantor itu ghayril-maghḍụubi 'alaihim wa laḍ ḍāllīn .. Sudah takut bilang Amin," kata UAS seraya tertawa.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
AHY Pastikan APBN Bakal Ikut Menanggung Utang Whoosh
Siap Tanggung, Prabowo Minta Jalur Whoosh Dilanjut hingga Banyuwangi Jawa Timur
Ahmad Sahroni Cerita Jatuh dari Plafon Saat Rumahnya Dijarah
Media Israel: Netanyahu Lakukan Ritual Penyembelihan Sapi Merah Suci