NARASIBARU.COM, Jakarta - Dealer resmi Toyota telah membuka pemesanan untuk All New Toyota Rush. Salah satu pramuniaga dealer Toyota di Jakarta menyebutkan SUV baru ini akan diluncurkan pada November 2023.
"Sudah open indent, booking fee Rp 10 juta. Informasinya November (launching)," kata Pramuniaga tersebut kepada Tempo pada hari ini, Minggu, 28 Mei 2023.
Namun, belum ada informasi terkait estimasi dari harga All New Rush ini. Pramuniaga tersebut juga mengatakan bahwa Rush terbaru ini akan datang dengan sebagai model All New alias akan banyak perubahan pada mobil, bukannya model facelift.
"Ini All New. Belum ada update ubahannya, biar surprise seperti sebelum-sebelumnya," ujarnya.
Berdasarkan sejumlah bocoran yang beredar, All New Rush ini akan menggungkan basis dari Toyota RAV4 yang telah mengaspal di Jepang dan Amerika Serikat. Mengusung nama All New, mengindikasi Rush generasit terbaru akan hadir dengan tampilan eksterior dan interior baru, termasuk mesinnya.
Artikel Terkait
Adili Pelaku Korupsi Woosh dan Garuda
Sosok Chef Sabrina Alatas, Wanita yang Diduga Selingkuh dengan Hamish Daud Lewat Pinterest
Gusti Purbaya, Calon Pengganti Raja Solo PB XIII yang Mangkat, Pernah Sindir Gibran
Oknum Polisi Bunuh Dosen Cantik di Jambi Gara-gara Cemburu Buta