BPBD Minta Masyarakat Tetap Tenang dan Waspada
Menanggapi kejadian yang meresahkan ini, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cianjur, Iwan Karyadi, meminta masyarakat untuk tidak panik namun tetap waspada.
"Kami masih mencari informasi pastinya sehingga warga jangan panik namun tetap waspada. Kami sudah melakukan koordinasi dengan PVMBG dan BMKG apa penyebab suara dentuman dan kilatan cahaya yang terjadi malam itu," ujar Iwan.
Kronologi Kejadian Dentuman di Cianjur
Peristiwa ini terjadi pada Senin malam sekitar pukul 22.15 WIB. Warga di sejumlah kecamatan seperti Pacet, Cipanas, dan Sukaresmi melaporkan mendengar suara dentuman keras yang membuat mereka berhamburan keluar rumah.
Tidak lama setelah dentuman, terlihat kilatan cahaya kemerahan di langit. Salah seorang warga Kecamatan Cipanas, Dede Sandi, menuturkan, "Suaranya bergemuruh disertai dentuman cukup kencang, sehingga kami berlarian keluar rumah. Dalam hitungan detik diikuti kilatan cahaya kemerahan di langit."
Hingga kini, penyebab pasti dari dentuman dan kilatan cahaya misterius di Cianjur masih dalam penyelidikan mendalam oleh pihak berwenang.
Artikel Terkait
Kasus Pemerkosaan di Makassar: Majikan Perkosa Pelayan, Istri Rekam untuk Paksa Kerja 15 Tahun Tanpa Gaji
Tampang Alex Iskandar, Ayah Tiri yang Culik dan Bunuh Alvaro Kiano
TNI AL Tangkap Dua Kapal Pengangkut Nikel Ore Ilegal untuk PT IMIP Morowali
Banjir dan Longsor Hantam Sumut: 17 Orang Meninggal, 58 Luka-luka