AMUNTAI - Ehwan Nus’syafa (13) siswa yang duduk dibangku kelas 7 SMP, datang ke Kantor Dinas Pol PP dan Damkar Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), dengan raut wajah sedih dan agak malu, Kamis (11/1) sekitar pukul 20.00 Wita, ditemani sang kakak.
Penyebabnya, ulah iseng sang bocah memasukan cincin temuannya ke dalam jari tengah sebelah kiri. Anggota Damkar yang tengah piket malam langsung observasi sebelum melakukan tindakan pelepasan cincin dari tangan warga Desa Panangkalaan RT 02 Kecamatan Amuntai Utara.
“Kakaknya sempat melakukan pertolongan dengan menggunakan sabun. Tapi cincin tetap tidak bisa lepas,” ujar Edy anggota Damkar Kabupaten HSU, Jumat (12/1/2024).
Selanjutnya, upaya yang dilakukan Damkar HSU adalah membuat tangan sang bocah kebas. Yakni, dengan mengolesi alkohol menggunakan tisu untuk dilakukan pemotongan cincin dengan tang potong.
Baca Juga: Iseng-Iseng Membawa Petaka, Perempuan ini Meninggal di Kolam Renang Hotel
Artikel Terkait
Tanda Alam Sebelum Raja Solo Wafat, Pohon Besar Tumbang di Pesanggrahan Langenharjo
Dosen Cantik di Jambi Tewas Diduga Diperkosa & Dibunuh Oknum Polisi, Mobil & Sepeda Motor Dibawa Kabur
Mahasiswa di Sibolga Tewas Dikeroyok Gara-gara Tidur di Masjid, Kepala Korban Dihantam Buah Kelapa
Isi Pertamax karena Takut Pertalite Bermasalah, Motor Warga Tuban Justru Jadi Tak Bertenaga