Asisten Deputi Bidang Industri Manufaktur, Chairiah, Direktur Operasi PT Len Industri (Persero), Tazar Marta, dan Dewan Komisaris PT Pindad yang diwakili Arlan Septia menyampaikan tanggapan atas RKAP PT Pindad tahun buku 2024 serta RKA TJSL.
Asisten Deputi Bidang Industri Manufaktur, Chairiah, menyampaikan arahan-arahan strategis dan meminta Direksi & Komisaris mendukung penuh impelemntasi strategis dan konsolidasi holding serta berpesan untuk berpedoman pada perundangan yang berlaku dan prinsip-prinsip GCG.
Direktur Operasi PT Len Industri (Persero), Tazar Marta Kurniawan, menyampaikan target kinerja pendapatan RKAP 2024 PT Pindad agar tumbuh 8% dari prognosa 2023 dan target net profit margin sebesar 1,4% serta menyampaikan arahan-arahan dari induk holding. Dewan Komisaris PT Pindad menyampaikan arahan-arahan dan mendukung serta mendorong Direksi untuk mencapai sasaran kinerja perusahaan.
Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose, menerima masukan dan arahan dari pemegang saham untuk menjadi komitemen dalam meningkatkan kinerja perusahaan.
Direktur Bisnis dan Kerjasama, Wahyu Sofiadi kemudian membacakan persetujuan dan pengesahan RKAP 2024 PT Pindad. Acara kemudian diakhiri dengan penandatanganan risalah rapat RKAP dan foto bersama.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: klikanggaran.com
Artikel Terkait
Tanda Alam Sebelum Raja Solo Wafat, Pohon Besar Tumbang di Pesanggrahan Langenharjo
Dosen Cantik di Jambi Tewas Diduga Diperkosa & Dibunuh Oknum Polisi, Mobil & Sepeda Motor Dibawa Kabur
Mahasiswa di Sibolga Tewas Dikeroyok Gara-gara Tidur di Masjid, Kepala Korban Dihantam Buah Kelapa
Isi Pertamax karena Takut Pertalite Bermasalah, Motor Warga Tuban Justru Jadi Tak Bertenaga