NARASIBARU.COM - Partai Demokrat menepis isu retaknya hubungan antara Presiden ke-7 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Sebelumnya sempat viral potongan video SBY tidak menyalami Kapolri saat puncak HUT ke-80 TNI di Monas, Minggu (5/10/2025).
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Jansen Sitindaon menegaskan, hubungan keduanya tetap baik.
Dia bahkan menunjukkan sejumlah foto yang memperlihatkan SBY dan Kapolri berbincang hangat di acara yang sama.
“Situasional saja itu. Mungkin terlewat (salaman). Namanya ramai begitu. Dan di momen yang sepersekian detik itu, Pak Sigit juga mungkin lupa atau sungkan menjulurkan tangannya sehingga tidak terpantau Pak SBY waktu lewat,” kata Jansen saat dihubungi, Selasa (7/10/2025).
Artikel Terkait
6 Versi Ijazah Jokowi Menurut Dokter Tifa: Benarkah Ada dari Polda Metro Jaya?
PKS di Pilkada DPRD 2026: Pilih Kekuasaan atau Konsistensi? Analisis Sikap
Ahok Kritik Keras Wacana Pilkada DPRD: Sistem untuk Curang dan Rampas Hak Rakyat
Prabowo Kritik Elit Politik Hanya Nyinyir, Buktikan Swasembada Pangan 2025 Tercapai