Menurut Direktur Lembaga Riset Lanskap Politik Indonesia, Andi Yusran, ungkapan Anies ini menunjukkan kecerdasan seorang pemimpin.
"Negara hadir memang tidak dalam rangka mencari untung ketika melayani rakyatnya," kata Andi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (27/8).
Analisis Politik Universitas Nasional itu menegaskan, negara harus memastikan layanan publik utamanya layanan dasar bisa diakses oleh rakyat dari semua strata.
Layanan tersebut diantaranya pendidikan untuk semua, layanan kesehatan yang prima, dan transportasi publik yang merakyat. Ini merupakan sebagian kecil dari kewajiban negara yang mesti dipenuhi.
"Jangan sampai dibalik, negara hadir untuk memfasilitasi oligarki," pungkasnya.
Sumber: RMOL
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Reaksi Jokowi Usai Tahu Logo Wajahnya Dibuang Ormas Projo
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?