Sambut Baik Dukungan SBY, Gerindra: Prabowo Bukan Tipe Orang yang Mblenjani Janji

- Jumat, 22 September 2023 | 10:00 WIB
Sambut Baik Dukungan SBY, Gerindra: Prabowo Bukan Tipe Orang yang Mblenjani Janji



NARASIBARU.COM -Partai Demokrat resmi memberikan dukungannya kepada Bakal Capres Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto. Dukungan itu diumumkan dalam Rapimnas di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/9).


Anggota Dewan Pakar Partai Gerindra, Bambang Haryo Soekartono menyambut baik bergabungnya Demokrat ke KIM untuk mendukung Bacapres Prabowo Subianto.


Menurut dia, antara Prabowo Subianto dengan Ketua Majelis Tinggi Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sudah terbangun hubungan yang erat sejak lama.


"Saya melihat Pak SBY merasa nyaman dengan Pak Prabowo, begitu juga sebaliknya," ujar BHS akrab disapa, kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (21/9).



Halaman:

Komentar

Terpopuler