NARASIBARU.COM -Politisi Partai NasDem Effendi Choirie menyoroti pengangkatan Kaesang Pangarep menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Ia menilai jika keputusan tersebut diambil secara tergesa-gesa. Pasalnya Kaesang baru dua hari bergabung dan langsung diangkat menjadi ketua umum PSI.
"Kaesang boleh jadi apa saja, masuk partai apa saja. Cuma dari aspek tertentu, perspektif tertentu mungkin agak kesusu [tergesa-gesa]," ujar Effendi dikutip dari tayangan kanal YouTube tvOneNews pada Rabu (27/9/2023).
Ketika menyoroti pengangkatan putra Presiden Joko Widodo alias Jokowi tersebut sebagai ketua umum PSI, Effendi juga menyinggung perihal pemberantasan korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN) yang dilakukan pada akhir masa rezim Soeharto.
Artikel Terkait
Reaksi Jokowi Usai Tahu Logo Wajahnya Dibuang Ormas Projo
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?