NARASIBARU.COM - Ganjar Pranowo kembali mengundang empat pemain Timnas Indonesia yang berhasil memenangkan medali emas SEA Games 2023.
Ganjar Pranowo secara khusus mengundang empat pemain Timnas Indonesia yang merupakan orang asli dari Jawa Tengah.
Keempat pemain Timnas Indonesia yang diundang oleh Ganjar Pranowo ke kediamannya, yakni Rio Fahmi, Dewangga, Ernando hingga Bagas Kaffa.
Sebenarnya Pratama Arhan menjadi orang kelima yang diundang secara khusus oleh Gubernur Jawa Tengah itu.
Namun, Arhan memilih tidak menemui Ganjar karena kesibukannya yang mengharuskan dirinya langsung kembali ke Liga Jepang.
Setelah bertemu di rumah dinas Purih Gede pada Senin, 22 Mei 2023 kemarin, baik Rio Fahmi, Dewangga, Ernando hingga Bagas Kaffa dijanjikan profesi PNS oleh sang Gubernur.
Profesi itu diberikan oleh Ganjar sebagai bentuk reward hingga penghormatan pada mereka yang telah membela Indonesia.
Khususnya karena berhasil memenangkan medali emas SEA Games setelah penantian selama 32 tahun lamanya.
"Penting kemudian kita memberikan semacam reward hadiah kepada mereka. Penghargaan dan penghormatan kepada mereka untuk mendapatkan profesi yang baik untuk masa depan," ucap Ganjar kepada awak media.
Melihat ini, membuat netizen kembali mengingat bagaimana kerasnya penolakan Ganjar terhadap Piala Dunia U20 yang seharusnya di Indonesia.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Prabowo Ambil Alih Tanggung Jawab Whoosh? Tunggu Dulu! Puan Mau Bongkar-bongkaran soal Keputusan di Era Jokowi
Respons Keras Said Didu saat Prabowo Sebut Bertanggung Jawab atas Whoosh: Presiden Cabut Taring Purbaya!
Prof Henri Balik Badan Kritik Jokowi: Anaknya Belum Siap, Direkayasa Dipaksakan jadi Wapres
Saut Situmorang: Luhut jadi Dewa Penyelesaian Kebusukan Whoosh