Ia mengaku hadir dalam aksi tersebut bukan sekedar sebagai jurnalis, tetapi juga manusia yang turut merasakan kesedihan para rakyat Palestina.
"Saya di sini bukan hanya jurnalis, tapi terlebih saya sebagai manusia," ucap Najwa Shihab.
"Manusia yang marah, manusia yang muak melihat penjajahan dan penderitaan yang dialami oleh saudara-saudara kita di Palestina," lanjutnya.
Menurut Najwa Shihab, ia sebagai sesama manusia merasa muak karena aksi-aksi penyerangan yang telah dilakukan Israel terhadap Palestina.
Ia juga mengungkapkan bahwa, apa yang dialami rakyat Palestina akibat kekacauan yang dibuat Israel selama ini sudah sangat keterlaluan.
Najwa juga mengatakan bahwa, akibat kekejaman yang dilakukan Israel banyak rakyat dari negara lain yang merasa kesal dan turut merasakan kesedihan yang dirasakan rakyat Palestina.
"Jadi sekali lagi, cukup jadi manusia untuk kita menyuarakan. Menyuarakan kegelisahan, kemarahan, kepedihan kita melihat apa yang terjadi di Palestina," ucapnya menjelaskan.
Terakhir, ia juga menyerukan kepada massa yang ada di sekitarnya untuk menyerukan kebebasan bagi rakyat Palestina.
"Free Palestine!" pungkasnya menyuarakan.***
Sumber: jatimnetwork
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!