Parpol Pendukung Ganjar-Mahfud Protes, Simulasi Pencoblosan Cuma Cantuman 2 Paslon di Surat Suara

- Rabu, 03 Januari 2024 | 20:30 WIB
Parpol Pendukung Ganjar-Mahfud Protes, Simulasi Pencoblosan Cuma Cantuman 2 Paslon di Surat Suara

NARASIBARU.COM - Tim Kemenangan Daerah (TKD) Ganjar Pranowo-Mahfud MD Kabupaten Lebak memprotes simulasi pencoblosan di Banten yang hanya mencantumkan 2 Paslon di surat suara Pilpres.

Diketahui, Pilpres 2024 diikuti oleh 3 pasangan calon yakni nomor urut 01 Anies-Imin, nomor urut 02 Prabowo-Gibran dan nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Ketua TKD Ganjar-Mahfud Kabupaten Lebak Junaedi Ibnu Jarta menyatakan, KPU seperti tidak mengerti bahkan tidak profesional meski dalam surat suara tidak terdapat gambar dan nomor urut yang sesuai.

Baca Juga: Kenalkan AKBP Oki Bagus Setiaji, Kapolres Pandeglang Baru yang Janji Anti Baper Jika Dikritik

"KPU ini seperti tidak mengerti dan tidak profesional," katanya saat dihubungi, Rabu 3 Januari 2024.

Seperti diketahui, Bawaslu Provinsi Banten menemukan KPU hanya mencantumkan 2 paslon dalam surat suara simulasi pencoblosan, belum lama ini.

Mereka menyayangkan hal tersebut karena jumlah paslon pada Pilpres 2024 berjumlah 3 pasangan.


Halaman:

Komentar

Terpopuler