NARASIBARU.COM - Viral video Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi memberikan perintah secara tegas kepada kapolres dan kapolsek di wilayah Cilacap.
Berdasarkan video yang beredar viral, tampak kapolda Irjen Luthfi dengan suara lantang memerintahkan seorang Bhabinkamtibmas bernama Parjo untuk berdiri.
"Parjo, berdiri kamu!," kata Irjen Luthfi.
"Kamu Bhabin mana?," tanya Irjen Luthfi.
"Siap, Desa Menganti," jawab Bhabinkamtibmas itu.
Luthfi lalu seolah menguji Bhabinkamtibmas tersebut dengan bertanya siapa lurah di wilayahnya.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi saat beri memerintahkan Bhabinkamtibmas. (Foto: Instagram @humaspolrestacilacap)
"Lurahmu siapa namanya?," tanya Luthfi.
"Ibu Tumirah," jawab Bhabinkamtibmas Parjo.
Irjen Luthfi kemudian kembali bertanya kepada Parjo soal siapa Babinsa dari TNI di wilayahnya.
"Babinsa kamu siapa?," tanya Irjen Luthfi.
"Siap, Serka Mardi," jawab Parjo dengan tegas.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Mulai 1 Februari 2025, Elpiji 3 kg Tak Lagi Dijual di Pengecer
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Prihatin Soal Konflik PKB vs PBNU, Komunitas Ulama dan Nahdliyin Keluarkan 9 Rekomendasi
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!