NARASIBARU.COM - Kapal selam wisata Titanic dinyatakan meledak dan terdapat lima penumpang dinyatakan tewas dalam insiden tersebut.
Hal itu diungkapkan penjaga pantai Amerika Serikat, Laksamana Muda John Mauger.
John memastikan kapal selam tersebut meledak setelah menemukan puing-puing kapal selam. Hal itu menunjukkan indikasi kecelakaan yang menimpa kapal selam wisata Titanic.
Ledakan kapal selam tersebut membuat bagian kapal terbagi menjadi lima bagian. Puing kapal selam ditemukan sekitar 487 kilometer dari haluan bangkai kapal Titanic.
Mauger tidak bisa memastikan apakah jenazah korban kecelakaan ledakan kapal selam tersebut bisa ditemukan atau tidak.
"Ini adalah lingkungan yang sangat tak kenal ampun di bawah sana di dasar laut," kata Mauger melansir BBC.com -partner Suara.com-,Jumat (23/7/2023).
Artikel Terkait
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
Menkeu Purbaya: APBN Bertujuan Membuat Seluruh Rakyat Kaya, Mari Kita Kaya Bersama!