Sementara itu, di Gianyar genangan terjadi di Kecamatan Sukawati, di Kabupaten Tabanan banjir melanda Kecamatan Kediri, dan di Kabupaten Klungkung wilayah terdampak adalah Kecamatan Dawan.
Hingga kini, BPBD Provinsi Bali bersama BPBD kabupaten/kota masih fokus pada penanganan darurat. Proses evakuasi warga dan pendataan kerusakan masih berlangsung di lapangan.
Kondisi pada Rabu pagi (10/9), banjir masih menggenangi beberapa wilayah terdampak. BNPB memastikan koordinasi dengan BPBD daerah terus dilakukan untuk memastikan kebutuhan dasar masyarakat terpenuhi.
BNPB mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap potensi cuaca ekstrem.
“Wilayah Bali pada hari ini hingga pukul 16.00 WITA masih berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang,” kata Aam, sapaan akrab Abdul Muhari.
Peringatan dini cuaca berlaku di beberapa daerah, termasuk Kabupaten Tabanan, Badung, Gianyar, Klungkung, Bangli, Karangasem, Buleleng, dan Kota Denpasar
Sumber: inews
Artikel Terkait
Proyek Lumbung Pangan Disorot: Anggaran 2025 Dipakai di 2024 & Potensi Kerugian Negara
Iran Ancam Serang Jantung Tel Aviv: Analisis Ancaman Militer & Respons AS
Ledakan di Teheran: Uji Coba Militer Iran di Tengah Ancaman AS dan Eskalasi Ketegangan
SP3 Kasus Ijazah Jokowi: Dampak Restorative Justice pada Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis