“Pasukan di lapangan masih melakukan pembersihan di TKP, mengidentifikasi identitasnya dan nanti apabila memungkinkan jenazahnya akan diturunkan dari pegunungan,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Dafi Bastoni menjelaskan, bahwa dalam kegiatan penegakan hukum yang dilakukan di Pegunungan Bintang ini melibatkan berbagai pasukan TNI Polri.
“Antara lain dari Satgas Gakkum yaitu Tim Delta, Brimob Resimen III, Kopassus yaitu Satgas Nanggala, Brimob Sulawesi Utara, Batalyon 310/KK yaitu Satgas Pamtas dan dari Polres Pegunungan Bintang,” ungkapnya.
“Keberhasilan ini merupakan hasil kerjasama yang baik antara TNI Polri yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz maupun Satgas Pamtas yang sudah ada disini,” pungkasnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui identitas dari keempat teroris yang ditembak mati oleh pasukan gabungan TNI-Polri.
Sumber: okezone
Artikel Terkait
Viral Penampakan Masjid Jokowi di Abu Dhabi, Reaksi Netizen Bikin Ngakak
Prabowo Akan Bayar Utang Whoosh Pakai Uang Negara yang Dikembalikan Koruptor
Aplikasi Maxim: Solusi Praktis untuk Perjalanan dan Penghasilan Tambahan di Indonesia
AHY Pastikan APBN Bakal Ikut Menanggung Utang Whoosh