JAKNET -- Sebanyak 6 orang anak WNI yang terlantar di Taiwan berhasil dipulangkan ke Indonesia atas kerjasama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dengan Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) Taipei.
Keenam orang anak WNI yang terlantar tersebut terdiri atas 3 anak laki-laki dan 3 anak perempuan dengan usia beragam, mulai dari 2 tahun hingga berusia 7 tahun yang merupakan anak Pekerja Migran Indonesia (PMI).
Selama berada di Taiwan keenam orang anak WNI yang terlantar ini ditampung sementara oleh Panti Harmonii.
Direktur Pelindungan WNI, Judha Nugraha mengatakan orang tua kandung anak WNI yang terlantar ini tidak diketahui keberadaannya karena tidak dapat dihubungi.
Baca Juga: Kolaborasi dengan Eurotheum, BLANCO Hadirkan Showroom Baru yang Solutif dan Inovatif
Menurut Judha penelantaran anak dilakukan karena berbagai alasan seperti pengguna jasa tidak memperbolehkan Pekerja Migran Indonesia (PMI) bekerja sambil membawa anak atau alasan lainnya.
Artikel Terkait
Menkeu Purbaya: APBN Bertujuan Membuat Seluruh Rakyat Kaya, Mari Kita Kaya Bersama!
Viral 2 Jam Terjebak Macet Parah Jakarta, Turis Korea Ngamuk Sampai Kencing dalam Botol
Hamish Daud Liburan Bareng Sasha Sabrina Alatas ke Bangkok? Dugaan Perselingkuhan Suami Raisa Terkuak
Pengakuan Alumni Seangkatan Gibran: UTS Insearch Cuma Kursus Bahasa Inggris, Bukan Setara SMA