NARASIBARU.COM - Medan mencekam. Dua kelompok ormas dari Pemuda Pancasila (PP) bentrok dengan Ikatan Pemuda Karya (IPK).
Tampak dalam video yang beredar, massa PP menggunakan segaram loreng orange, membawa benda tajam di sebuah jalan.
"Kawan-kawan, kami lagi main dengan IPK," ungkap pria, dalam video yang dikutip Harian Massa, Minggu (5/10/2025).
Belum diketahui penyebab terjadinya bentrok ormas itu. Namun, dari informasi yang terhimpun, bentrok terjadi di Mandala, Kota Medan.
Terpisah, Kapolsek Medan Area, Kompol Dwi Himawan Chandra mengatakan, masih memastikan adanya informasi bentrok ormas itu.
Rekaman video bentrok ormas di Medan ini viral di media sosial.
"Dalam narasi yang dibagikan warga, tengah terjadi keributan antara massa PP dan IPK," ungkap Instagram @medanterkini.id.
Sumber: harianmassa
Artikel Terkait
Polisi di Asahan Tabrak 4 Motor dan Kabur: Kronologi Lengkap & Penyelesaian Damai
Viral Petugas Kemenhub Dituding Pungli Rp150 Ribu ke Relawan Bantuan Aceh, Ini Fakta dan Bantahannya
Ayah Prada Lucky Ditangkap TNI: Kronologi KDRT, Penyebab, dan Penjelasan Resmi Kodam
Istri di Konawe Diceraikan Suami PPPK yang Hamili Rekan Kerja: Kronologi & Dampak Hukum