NARASIBARU.COM - Kasus pelecehan seksual yang diduga dilakukan Ketua DPD PSI Jakarta Barat Anthony Norman Lianto sudah berlanjut di ranah kepolisian. Korban berinsial W, 29, telah melaporkan kejadian yang menimpanya itu ke Polda Metro Jaya sejak Januari lalu.
Hal itu disampaikan Tie Saranani yang pertama kali mengungkap kasus pelecehan seksual yang diduga dilakukan kader PSI itu melalui media sosial TikTok miliknya @B35TIE.
"Iya udah dilaporkan di Polda Metro Jaya sejak Januari," ujarnya saat dihubungi JawaPos.com, Selasa (26/3).
Ia mengatakan memang ada penundaan pemeriksaan kasus pelecehan seksual yang diduga dilakukan Norman lantaran ada Pemilu. Norman diketahui menjadi caleg dari PSI untuk DPRD DKI Jakarta.
Baru dua minggu ini, kata Saranani, pemeriksaan terhadap dugaan kasus pelecehan seksuai itu mulai dilakukan Polda Metro Jaya.
Artikel Terkait
Bentrokan TKA China vs Pekerja Lokal di Proyek IPIP Kolaka: 4 WNA Diamankan Polisi
Bentrokan di Tambang Nikel IPIP Kolaka: Kronologi, Penyebab, dan Dampaknya
Korban Longsor Cisarua: 23 Marinir Tertimbun, 4 Meninggal Dunia | Update Evakuasi
Suami Korban Jambret Sleman Jadi Tersangka, Ini Kronologi Lengkap Hingga 2 Pelaku Tewas