Salah satu orator bernama Kusuma dari Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto menyebut, pemerintahan Jokowi sudah berjalan 9 tahun namun gagal dalam menyejahterakan rakyat.
Ia mencontohkan, adanya konflik agraria di daerah-daerah yang tidak selesai dengan baik dan justru menyengsarakan rakyat.
"9 tahun tidak ada legacy yang baik, tidak ada kebijakan yang baik. Utang di mana-mana, konflik agraria di mana-mana, sawah, perkebunan masyarakat desa dihilangkan Pak Jokowi oleh proyek setan," kata Kusuma dalam orasinya.
Kusuma pun memberikan rapor merah kepada Presiden Jokowi sebagai ungkapan kekecewaan. Di akhir orasi, Kusuma juga menyayangkan sikap Jokowi yang lebih sering kunjungan ke luar negeri ketimbang mengurus persoalan dalam negeri.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Gus Yahya Tantang Rais Aam Makzulkan Dirinya di Muktamar PBNU
Roy Suryo Bersumpah: Demi Allah Lembar Pengesahan Skripsi Jokowi Tidak Ada
Prabowo Perintahkan Audit Empat RS Papua Usai Tragedi Ibu Hamil
Ahmad Ali Terang Benderang Lecehkan Megawati