Delapan nama itu sebelumnya sempat diutarakan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto. Dia menyebut saat ini pihaknya masih menjaring nama-nama yang akan diusung.
"Terkait dengan Pilgub Jakarta,ya nama-nama baru dijaring, ini sangat dinamis," ujar Hasto di Galeri Nasional, Jakarta, Senin (13/5).
Menurut Hasto, saat ini terdapat delapan nama yang sudah dikantongi Megawati untuk diusung PDIP di Pilgub Jakarta.
Hanya saja, Hasto enggan mengungkapkan nama-nama tersebut.
"Banyak nama yang muncul, sudah ada hampir sekitar 8 nama. Dan banyak nama-nama besar yang sudah ada di kantongnya Bu Megawati Soekarnoputri," pungkas Hasto.
Sumber: jawapos
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Reaksi Jokowi Usai Tahu Logo Wajahnya Dibuang Ormas Projo
Soal Projo Merapat ke Gerindra, Pengamat Sebut Strategi Penyusupan Jokowi
Budi Arie Sama Saja Bunuh Diri Masuk Gerindra
Momen Prabowo Tanya Budi Arie, PSI atau Gerindra Kau?