Okie Agustina Resmi Bercerai dari Gunawan Dwi Cahyo, Begini Putusan Majelis Hakim Pengadilan Agama Bogor

- Kamis, 11 Januari 2024 | 23:00 WIB
Okie Agustina Resmi Bercerai dari Gunawan Dwi Cahyo, Begini Putusan Majelis Hakim Pengadilan Agama Bogor

Hukrim, NARASIBARU.COM - Setelah menjalani proses persidangan Okie Agustina resmi bercerai dari Gunawan Dwi Cahyo.

Sebelumnya Okie Agustina mantan istri Pasha Ungu itu, menggugat cerai suaminya Gunawan Dwi Cahyo yang dikenal sebagai seorang pesepak bola.

Setelah menjalani persidangan Majelis Hakim Pengadilan Agama Bogor, memutuskan mengabulkan perceraian Okie Agustina dari suaminya Gunawan Dwi Cahyo berupa talak satu.

Baca Juga: Gempa Bumi Sudah Setahun Lebih Telah Berlalu, Tapi Bantuan Tahap 4 Masih Belum Cair, Begini Keluhan Warga Kepada Bupati Cianjur

Tim Kuasa Hukum Okie Agustina, Ardian Dharma-Danna Harly Putra, menjelaskan tentang amar putusan perceraian tersebut.

“Pengadilan Agama Bogor, mengabulkan semua gugatan Okie Agustina terhadap suaminya Gunawan Dwi Cahyo, yaitu memutuskan bercerai secara resmi,” ungkap Danna Harly Putra.

Kemudian hak pengasuhan anaknya Miro Materazzi Gunawan diputuskan tinggal bersama Okie Agustina hingga dewasa dan memberikan kesempatan kepada Gunawan Dwi Cahyo untuk bertemu dengan Miro Materazzi Gunawan.


Halaman:

Komentar