NARASIBARU.COM, BANDUNG - Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan merespons pelaporan dirinya ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) oleh aktivis pemuda.
Ditemui dalam kegiatan internal PDI Perjuangan di Kota Bandung, Hengky mengatakan pelaporan itu merupakan hal yang wajar. Hal itu perlu sebab sebagai bentuk kontrol sosial.
Adapun Hengky Kurniawan dilaporkan dugaan penyalahgunaan wewenang dalam rotasi jabatan Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB).
“Saya pikir itu hal yang wajar-wajar saja sebagai fungsi kontrol sosial, sah-sah saja,” kata Hengky di Sport Jabar Arcamanik, Jumat (14/5).
Hengky pun membantah soal adanya isu penyalahgunaan wewenang yang dimaksud.
Menurutnya, rotasi jabatan di Pemkab KBB sudah sesuai dengan prosedur.
Artikel Terkait
Jokowi dan Budi Arie, Dua Orang Paling Ruwet
Begini Tanggapan Ignasius Jonan Soal Utang Whoosh usai Temui Prabowo
Budi Arie Bantah Projo Singkatan Pro Jokowi, Jejak Digital 2018 Justru Dia Jelas-jelas Ngomong Gitu
Presiden Prabowo Panggil Eks Menhub Ignasius Jonan ke Istana, Bahas Polemik Whoosh?