NARASIBARU.COM - Perdana Menteri Anwar Ibrahim mengajak rakyat Malaysia turun ke jalan untuk berdemontrasi mendukung Palestina. Aksi solidaritas yang menyatakan dukungan terhadap Palestina akan dilakukan di Axiata Arena, Bukit Jalil pada Selasa malam, 24 Oktober 2023.
“Menghimbau seluruh warga Malaysia untuk datang ke Axiata Arena, Bukit Jalil besok malam sebagai tanda solidaritas kita terhadap rakyat Palestina!,” tulis Anwar di X, yang sebelumnya bernama Twitter.
Pada Minggu, 22 Oktober 2023, ribuan orang di Kuala Lumpur menggelar unjuk rasa yang menyatakan solidaritas terhadap warga Palestina di tengah pemboman Israel di Gaza. Para pengunjuk rasa berkumpul di Lapangan Kemerdekaan Kuala Lumpur pada hari Minggu untuk aksi unjuk rasa yang diselenggarakan oleh LSM lokal Viva Palestina Malaysia (VPM) dan MyCare, yang telah mengorganisir bantuan kemanusiaan untuk warga Palestina.
Banyak pengunjuk rasa mengenakan keffiyeh, syal tradisional Palestina, dan membawa plakat yang menyerukan perdamaian di Palestina dan diakhirinya dukungan Amerika Serikat terhadap militer Israel.
“Sulit untuk menonton videonya. Saya tidak bisa membayangkan (bagaimana) rasanya tinggal di sana dengan bom di mana-mana,” ujar Syikin Samsuddin, seorang spesialis IT berusia 40 tahun.
Artikel Terkait
Program Makan Bergizi (MBG) Bappenas: Lebih Mendesak dari Lapangan Kerja?
Anwar Abbas Peringatkan Prabowo Soal Dewan Perdamaian AS-Israel: Analisis Risiko & Dana Rp16,7 T untuk Gaza
Deddy Corbuzier Beri Bantuan Tempat Usaha untuk Penjual Es Gabus yang Difitnah: Kronologi & Kritiknya
Perluasan Sawit di Papua: 5 Manfaat Besar untuk Ekonomi, OAP, dan Energi Nasional