NARASIBARU.COM - BAIC Indonesia membawa mobil offroad BJ40 Plus Champion Edition warna Matte Grey di IIMS 2025.
Mobil ini memiliki kabin dengan atap terbuka untuk aktivitas outdoor tanpa pintu dipadukan dengan ban Goodyear Wrangler RT yang didesain khusus untuk melibas medan off-road.
Aksesorisnya, bumper besi pada bagian depan dan belakang kendaraan untuk menambah kesan gagah sekaligus fungsional pada mobil ini.
BJ40 Plus Champion Edition menggunakan atap hard-top dan dapat dibuka seluruhnya, kini juga hadir dengan pilihan atap berbahan kanvas dan dapat dilipat ke bagian belakang kendaraan.
Bisa dilipat hanya di bagian depan, dilipat sebagian, maupun dilipat secara keseluruhan, sehingga kendaraan ini nampak sangat cocok untuk para petualang.
Artikel Terkait
Proyek Lumbung Pangan Disorot: Anggaran 2025 Dipakai di 2024 & Potensi Kerugian Negara
Iran Ancam Serang Jantung Tel Aviv: Analisis Ancaman Militer & Respons AS
Ledakan di Teheran: Uji Coba Militer Iran di Tengah Ancaman AS dan Eskalasi Ketegangan
SP3 Kasus Ijazah Jokowi: Dampak Restorative Justice pada Eggi Sudjana & Damai Hari Lubis