NARASIBARU.COM - Munculnya duet Anies Baswedan dengan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang akan maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 membuat sejumlah kalangan elite partai terkejut. Terutama, partai politik yang berada dalam satu koalisi.
Salah satunya Partai Amanat Nasional (PAN). Seperti diketahui sebelumnya, PAN bersama Golkar bergabung dengan Partai Gerindra yang sudah setahun terakhir membangun kerja sama politik dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk mengusung Prabowo Subianto menjadi capres.
Tak heran jika kemudian Ketum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas menyindir Cak Imin yang tanpa keterangan langsung meninggalkan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR), yang telah berubah nama menjadi Koalisi Indonesia Maju.
Bahkan, Zulhas mengibaratkan, Cak Imin pergi seolah-olah berbelok tanpa memberi lampu sein.
"Ya, kalau lampunya mati, mbok ngasih tangan. Ini belok enggak ngasih-ngasih sein," kata Zulhas seperti dikutip Antara pada Jumat (1/9/2023).
Zulhas pun menghormati keputusan masing-masing partai dalam menentukan arah politiknya.
"Nanti PAN ke sini, PKB ke sini, Demokrat ke sini, haknya masing-masing, kita hormati. Cuma kemarin itu, kita 'kan satu rombongan sama PKB Cak Imin, ini belok. Kalau rombongan mobil bareng-bareng, ini beloknya enggak ngasih sein," katanya.
Artikel Terkait
Rocky Gerung: Jokowi Tak Bisa Tenang Sebelum Kasus Ijazah & Hukum Keluarga Terbukti
Eggi Sudjana Sebut Roy Suryo Belagu Soal Kasus Ijazah Jokowi: Analisis & Daftar Tersangka Terbaru
Kontroversi Ijazah Jokowi: Rektor UGM Sebut 2 Tanggal Lulus Berbeda, Mana yang Benar?
Reshuffle Kabinet Prabowo: Strategi Lepas dari Geng Solo dan Bayang-Bayang Jokowi?