Polisi Menduga Terjadi Pelanggaran SOP pada Ledakan Smelter di Morowali, Akan Ada Tersangka

- Senin, 01 Januari 2024 | 18:30 WIB
Polisi Menduga Terjadi Pelanggaran SOP pada Ledakan Smelter di Morowali, Akan Ada Tersangka

Namun, untuk kepastiannya masih menunggu hasil gelar perkara. "Muda-mudahan ada (tersangka, red), nanti kita lihat hasil gelar perkara karna saya tidak akan mendahului hasil gelar perkara, kalau memang ada unsur pidana kita akan proses," tuturnya.

Diketahui, Senin 1 Januari 2024 ini pihak penyidik Polda Sulteng sedang melaksanakan gelar perkara.

Korban ledakan tungku smelter PT ITSS, saat ketambahan satu orang meninggal dunia sehingga total korban mencapai 20 orang.

Sebelumnya, Juru Kampanye Trend Asia Arko Tarigan menyebut insiden ledakan tungku smelter nikel milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) di kawasan PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Sulawesi Tengah pada Minggu, 24 Desember 2023, bukan insiden pertama.

Ia juga mengatakan kecelakaan kerja serupa tidak hanya terjadi di Kawasan Morowali. "Kecelakaan kerja itu terjadi di berbagai kawasan dan berbagai smelter di Indonesia," ujarnya dalam konferensi pers yang disiarkan di YouTube PBHI Nasional, Minggu, 24 Desember 2023.

Arko mengatakan, sepanjang 2015 hingga 2022, Trend Asia mencatat 53 orang pekerja smelter  menjadi korban jiwa dalam kecelakaan kerja di industri nikel. Sebanyak 40 orang merupakan tenaga kerja Indonesia, sedangkan 13 lainnya merupakan tenaga kerja asing (TKA) Cina.

"Dari pemantauan terbaru hingga September 2023, di semua kawasan menunjukkan ada 19 kejadian kecelakaan smelter, dengan jumlah korban 16 orang dan 37 orang terluka," kata Arko. "Di antaranya ada 5 orang TKA Cina, dengan rincian 4 terluka dan 1 meninggal."

Arko pun menyayangkan insiden nahas justru terjadi di kawasan yang menjadi proyek strategis nasional (PSN) pemerintah. Apalagi, proyek hilirisasi itu digadang-gadang pemerintahan era Presiden Jokowi bakal memberi dampak baik. Hilirisasi nikel juga disebut-sebut untuk mendukung transisi energi. 

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: sinarharapan.co


Halaman:

Komentar