Ditinggal Upacara di MAN 2 Mojokerto, Dua Motor Pegawai KUA Amblas

- Jumat, 05 Januari 2024 | 00:30 WIB
Ditinggal Upacara di MAN 2 Mojokerto, Dua Motor Pegawai KUA Amblas

SOOKO, Jawa Pos Radar Mojokerto – Aksi pencurian kembali terjadi di wilayah Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto.

Kali ini maling menggasak dua motor milik pegawai KUA Kemenag Kabupaten Mojokerto yang terparkir di halaman MAN 2.

Terekam kamera CCTV sekolah, pencurian kendaraan bermotor (curanmor) ini tengah diselidiki polisi.

Informasi yang dihimpun, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 08.30, Rabu (3/1). Bertepatan sedang digelar apel peringatan Hari Amal Bhakti ke 78 Kemenag yang dihadiri seluruh pegawai Kemenag Kabupaten Mojokerto.

”Ada dua motor yang dicuri, milik pagawai KUA Seduri dan Trowulan. Korban baru sadar motornya dicuri setelah pulang upacara itu,” ungkap Kapolsek Sooko AKP Suwarso, Kamis (4/1).

Diketahui, salah satu korban adalah Siti Nur Fadlilah, 52, PNS asal Desa Seduri, Kecamatan Mojosari.

Ia mengalami kerugian sekitar Rp 13 juta usai motor Honda Beat warna hitam nopol S 5367 PL miliknya raib digondol garong.


Halaman:

Komentar