NARASIBARU.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan penyelidikan dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan) sudah dilakukan sejak lama. Upaya ini tak ada kaitannya dengan pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Hal ini disampaikan Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri menanggapi pernyataan Wakil Menteri Hukum dan HAM Denny Indrayana yang menuding pihak oposisi sedang dibidik.
"Ada-ada saja. Penyelidikan sudah lama sejak awal tahun 2023," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri kepada VOI, Rabu, 14 Juni.
Ali juga bilang penyelidikan ini berdasarkan laporan masyarakat yang masuk ke komisi antirasuah. "Tentu ada proses panjang," tegasnya.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Terjaring OTT KPK, Anak Buah Cak Imin Ini Punya Harta Rp4,8 Miliar
Khawatir Diganggu, Subhan Palal Rahasiakan Saksi Ahli Ijazah Gibran
UAS Bantah Gubernur Riau Kena OTT KPK, Cuma Dimintai Keterangan Katanya
KPK Wajib Periksa Jokowi dan Luhut terkait Kasus Whoosh