LombokPost-NTB Mall akan segera melakukan ekspansi ke wilayah Provinsi Jawa Timur. Sejumlah produk-produk unggulan yang berasal dari seluruh wilayah NTB akan dipromosikan dan dijual di provinsi yang menjadi pusat industri kawasan tengah dan timur Indonesia tersebut.
Pembukaan NTB Mall di Jawa Timur dilakukan Pemprov NTB melalui Dinas Perdagangan (Disdag) NTB bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Timur.
Kepastian ekspansinya NTB Mall ke Jawa Timur setelah Penjabat Ketua Dekranasda NTB Hj Lale Prayatni Gita Ariadi melakukan kunjungan kerja ke Dekranasda Ekonomi Kreatif Space (DEKS) Ciputra World Mall, Jawa Timur, kemarin (16/1).
Kunjungan Hj Lale Prayatni yang didampingi Kepala Disdag NTB Baiq Nelly Yuniarti, AP., M.Si bersama Kepala UPTD Balai Promosi dan Pemasaran Produk Unggulan Daerah (BP3UD) Lalu Afghan Muharor, ST., M.Ak diterima Ketua Dekranasda Jatim Arumi Bachsin Emil Dardak.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk membahas tindak lanjut rencana kerja sama bidang kemitraan terkait promosi, perdagangan, dan peningkatan kapasitas pelaku usaha. Hal ini dilakukan secara bersama-sama melalui kolaborasi antara NTB Mall dan Gerai DEKS milik Dekranasda Jatim.
Rencananya, NTB Mall akan launching di Jawa Timur setelah puasa Ramadan mendatang. Dengan menampilkan sejumlah produk unggulan daerah NTB seperti tenun dan turunannya, kerajinan, hingga kuliner. Konsep yang akan diusung yakni, NTB Mall akan menjadi sentra promosi, penjualan, dan edukasi pelaku usaha.
Artikel Terkait
Saat Dua Raja Keraton Surakarta Salat Jumat Bareng di Masjid Agung tapi tak Saling Sapa
Pria Bandung Bobol Situs Kripto asal Inggris hingga Raup Rp6,6 Miliar, Begini Modusnya
Kakaknya Dituding Autis, Yudo Sadewa Anak Menkeu Purbaya Buat Sayembara 10.000 Dolar Buat Cari Pelaku
Viral Pencurian di Bogor Bikin Geleng-geleng Kepala, Pelaku Cuma Pakai Celana Dalam saat Beraksi